Pada Rabu, 21 Agustus 2024, Program Studi Statistika mengadakan kegiatan kerja sama internasional dengan Prof. Paulo Canas Rodrigues dari Departement of Statistics, Federal University of Bahia, Brazil. Acara yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 14.00 WIB ini diselenggarakan di Ruangan LKMAT 5, Fakultas Sains dan Teknologi ini membahas dua topik utama, yaitu re-design kurikulum dan kerja sama riset di bidang Statistika dan Data Science.
Prof. Paulo menyampaikan materi berjudul “Some Personal Projects on Statistics and Data Science”, di mana ia menjelaskan berbagai proyek riset yang telah ia kerjakan, serta tren terbaru dalam dunia Data Science. Presentasi ini memberi wawasan baru bagi para dosen dan akademisi Prodi Statistika mengenai metode pengajaran yang relevan dengan kebutuhan industri, serta membuka peluang kolaborasi riset dengan institusi global.
Kegiatan ini sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs), terutama pada tujuan ke-4, yaitu pendidikan berkualitas, dengan upaya untuk memperkuat kurikulum dan riset yang mendukung pengembangan teknologi. Diskusi ini bertujuan untuk menciptakan kurikulum yang lebih adaptif dan riset yang lebih inovatif, serta mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi tantangan global. Kolaborasi ini juga sejalan dengan visi untuk mencetak lulusan yang siap bersaing di dunia kerja internasional. Dengan adanya diskusi interaktif, acara ini diharapkan mampu menciptakan kerja sama jangka panjang antara Prodi Statistika dan universitas-universitas luar negeri.